Pages

Selasa, 03 November 2015

Analisis Situasi Pasar & Pesaing (Aspek Pemasaran Perusahaan)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1  Latar Belakang

Belakangan ini persaingan usaha menjadi semkain kompetitif, setiap pelaku bisnis berlomba-lomba untuk memenangkan kompetisi ini dengan memberikan perhatian penuh pada srategi pemasaran yang dijalankannya . Produk  produk yang dipasarkan dihasilkan melalui suatu proses yang menjunjung tinggi nilai kualitas dan keistimewaan yang nantinya berguna untuk meningkatkan daya jual produk tersebut dan tentunya kepuasan dari konsumen itu sendiri. Dengan begitu pelanggan mau dan rela untuk kembali menikmati apa yang ditawarkan oleh perusahaan dan menjadi pelanggan yang setia bagi perusahaan. Sedangkan untuk dapat mendistribusikan kualitas dibidang jasa merupakan hal yang tidak mudah. Oleh karena itu, dalam proses pendistribusian barang kepada konsumen harus ada perhatian penuh dari manajemen pemasaran paling atas hingga karyawan level bawah.
Salah satu masalah pokok yang menjadi kendala dalam pemasaran adalah banyaknya saingan didalam pasar. Hal tersebut lah yang menjadi perhatian khusus para pelaku bisinis untuk memenangkan persaingan bisnis agar tetap eksis. Persaingan yang semakin tajam dan perubahan-perubahan yang terus terjadi harus dapat dijadikan pelajaran oleh manajemen pemasaran agar dapat secara proaktif mengantisipasi perubahan-perubahan yang terjadi baik untuk masa sekarang dan akan datang.

 1.2  Rumusan Masalah

1.      Bagaimanakah analisa persaingan pasar?
2.      Bagaimana cara menghadapi keadaan dengan adanya persaingan pasar?
3.      Mengetahui persaingan pasar dengan adanya penjualan  produk IKEA dan produk mebel local.
4.      Strategi apa yang dipakai dalam penjualan masing masing produsen?

1.3  Tujuan Penulisan

Makalah ini bertujuan untuk menjelaskan tentang persaingan pasar terutama pasar mabel yang dihadapi para produsen mebel local semenjak kehadiran IKEA di Jakarta. Banyak hal yang dapat dibandingkan dari masing masing produsen sehingga menciptakan suatu persaingan yang kuat. Dalam makalah ini menjelaskan bagaimana strategi atau cara untuk menghadapi persaingan pasar, dan dapat mengetahui cara apa yang harus diambil baik secara global atau umum.



 BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Analisis Pesaingan pasar

            Keberhasilan bisnis  salah satunya ditentukan oleh kemampuan memahami pesaing. Output dari kemampuan tersebut. Menopang manajemen dalam memutuskan dimana akan bersaing dan bagaimana posisi diantara pesaing. Demikian karena, analisis dilakukan dengan cara identifikasi industri dan karakteristiknya, identfikasi bisnis pun dievaluasi, prediksi aktifitas pesaing baru yang mungkin menerobos pasar maupun segmen pasar.
            Analisa persaingan merupakan sebuah usaha untuk mengidentifikasi ancaman, kesempatan, atau permasalahan strategis (strategy question) yang terjadi sebagai akibat dari perubahan persaingan pasar secara potensial, serta kekuatan dan kelemahan pesaing. Analisis persaingan bersifat dinamis. Pesaing dideskripsikan dan dianalisis, pesaing dievaluasi, serta kemudian tindakan pesaingpun diprediksi secara tepat. Yang termasuk didalamnya pesaing baru yang berpeluang mengacungkan jari telunjuk sebagai tanda kehadiran. Analisis persaingan merupakan aktifitas yang terus menerus dan memerlukan koordinasi informasi. Bisnis dan unit bisnis. Menganalisis pesaing dapat dengan cara menggunakan sistem intelejen pesaing untuk kepentingan itu, beberapa teknik dilakukan seperti pencarian database.survey konsumen, wawancara dengan pemasok serta partisipan lainnya yang sesuai, perekrutan karyawan pesaing termasuk mempelajari produk pesaing. Setiap teknik yang telah dikemukakan, tampaknya didalamnya mengandung unsur titik kedinamisan. Analisa SWOT ( Srenght, Weakness, Opportunities, Threats) adalah alat yang digunakan untuk mengidentifikasi isu-isu internal dan eksternal yang mempengaruhi kemampuan kita dalam memasarkan event yang akan dipasarkan.

2.2 Cara Menghadapi Persaingan Pasar

Maraknya pertumbuhan usaha saat ini, ternyata berhasil menciptakan persaingan pasar yang semakin ketat, keadaan ini tentu saja memaksa para pengusaha untuk menggunakan berbagai cara dalam strategi pemasaran mereka. Banyak cara yang mereka lakukan agar usahanya tidak kalah bersaing dengan peluang usaha lainnya, sehingga masih bisa bertahan bahkan berkembang ditengah persaingan pasar yang semakin pasar.
Memulai usaha memang bukanlah perkara yang mudah, berbagai tantangan dan persaingan pasar turut mewarnai perkembangan sebuah usaha. Dalam menjalankan bisnis, adanya persaingan pasar memang bukan hal yang baru. Baik usaha yang memang memiliki peluang pasar cukup bagus, atau pun peluang usaha yang pasarnya tidak terlalu bagus.
Untuk mengetahui bagaimana cara menghadapi persaingan pasar, terdapat beberapa tips yang dapat digunakan untuk memenangkan pasar, meliputi :
·         Amati pasar dan kenali pasar. Dalam menghadapi persaingan terlebih dulu lihatlah potensi pasar yang ada. Serta cari tau siapa pesaing yang kompeten saat ini, sehingga tidak salah langkah dalam menentukan strategi. Dengan mengetahui siapa pesaing, secara tidak langsung menentukan bagaimana cara menghadapinya.
·         Ciptakan produk yang berbeda. Dengan menciptakan produk yang unik dan belum ada dipasaran, maka produk andamemiliki nilai lebih dimata konsumen. Produk yang unik dan berbeda, memiliki ciri khas tertentu dan daya tarik tersendiri bagi para konsumen. Sehingga mereka lebih mengenali produk anda, dan memilih produk tersebut dibandingkan produk lainnya yang ada dipasaran.
·         Tonjolkan keunggulan produk. Fokuskan diri untuk lebih menonjolkan keunggulan produk, misalnya dengan cara mempertahankan kualitas produk atau pelayanan prima yang selama ini ditawarkan kepada konsumen. Sehingga loyalitas konsumen terhadap produk, akan semakin meningkat.
·         Pelajari kelebihan dan kelemahan pesaing. Dengan cara ini bisa mengetahui kelebihan apa yang dimiliki pesaing, dan memanfaatkan kelemahan pesaing sebagai peluang untuk memenangkan persaingan pasar. Ciptakan produk yang tidak diciptakan pesaing, atau berikan pelayanan yang tidak disediakan oleh pesaing. Sebab dengan menawarkan apa yang tidak dimiliki pesaing, maka peluang untuk memenangkan pasar semakin terbuka.
·         Menawarkan harga yang bersaing. Memberikan harga yang bersaing, bukan berarti  harus menurunkan harga dan memperbesar kerugian usaha.
·         Strategi ini bisa dilakukan dengan cara, memberikan bonus untuk pembelian tertentu. Misalnya bila pesaing menjual produk dengan harga yang lebih murah, maka untuk menghadapinya anda bisa menawarkan menawarkan bonus beli 2 gratis 1. Jadi harga produk Anda masih bisa bersaing, tanpa harus menurunkan harga dengan drastis.
Buatlah event untuk mempromosikan produk. Cara ini masih sering digunakan para pelaku usaha, karena minat kosumen untuk berbur barang-barang diskon masih sangat tinggi.

2.2.1 Strategi Pemasaran dalam Peningkatan Daya Saing

      Sebuah produk tidak akan dapat memasarkan dirinya sendiri dengan baik dan memenangkan tingkat persaingan yang ketat bila tiak ditunjang oleh strategi pemasaran yang baik pula yang dapat meningkatkan daya saing produk tersebut di mata konsumen.
Strategi pemasaran yang baik untuk dapat meningkatkan daya saing suatu produk haruslah dilengkapi dengan berbagai elemen penunjang.

1.      Tingkatkan kualitas produk dan layanan

Kualitas merupakan elemen utama bagi peningkatan daya saing suatu produk. Suatu produk dapat lebih mudah memenangkan tingkat persaingan yang kian ketat di pasaran bila kualitasnya selalu terjaga. Namun pengertian kualitas dalam era globalisasi dewasa ini tidak hanya terbatas pada kualitas produk yang ditawarkan, namun juga meliputi kualitas layanan yang menyertai penjualan suatu produk. Bila dulu konsep pemasaran konvensional dapat secara tegas membedakan antara perusahan penjualan produk dengan perusahan penjualan jasa, maka kini pembedaan seperti itu tidak lagi dapat diberlakukan bila suatu perusahan ingin dapat meningkatkan daya saingnya, saat ini seluruh perusahaan,  baik perusahan penghasil produk maupun penjual jasa. Haruslah bersikap sebagai The Real Service Company bagi para konsumennya guna dapat memenangkan tingkat persaingan yang semakin tajam serta meraih loyalitas konsumen. Dengan demikian pengertian service kini telah meluas tidak saja hanya sebagai jenis layanan yang dijual tapi juga mencakup pengertian layanan menyertai terjualnya suatu produk dipasaran, baik berupa pelayanan pada saat penjualan maupun pelayanan puma jual (after sales service). Kualitas yang baik pada akhirnya akan merupakan salah satu faktor yang memberikan nilai tambah (value added) pada suatu produk.

2.      Tanamkan Nilai-nilai Utama

Nilai yang dikandung suatu produk juga merupakan elemen penting untuk meningkatkan daya saing produk tersebut. Namun seperti halnya kualitas, telah terjadi pergeseran pengertian Nilai dari suatu produk. Nilai suatu produk tidak lagi hanya ditentukan dari kualitas yang baik maupun harga murah saja, tetapi juga ditentukan oleh sederetan faktor penentu nilai lainnya seperti kemudahan pembelian (convenience of purchase) yang terkait dengan ketersediaan (availability) suatu produk dipasaran serta jalur distribusi yang baik serta tingkat pelayanan yang memuaskan (service excellence). Hal ini disebabkan karena harapan konsumen selalu berkembang, sehingga penjualan suatu produk harus dapat memenuhi harapan konsumen secara tepat agar tercapai kepuasan konsumen (customer satisfaction).

3.      Tetapkan Posisi (Positioning Statement) yang tepat

Penetapan Posisi (positioning statement) yang diinginkan sangat diperlukan untuk dapat melahirkan citra (image) akan produk / jasa yang diharapkan. Positioning Statement yang jelas akan mempermudah arah penetapan strategi pemasaran suatu produk serta memperjelas target pasar yang akan dibidiknya. Dengan demikian dapat terhindar inefficiency dalam menjalankan program-program promosi. Untuk dapat lebih meningkatkan daya saing suatu produk saat dipasarkan, usahakan penetapan positioning yang unik dan berbeda dengan positioning produk pesaing. Suatu produk yang dapat memposisikan dirinya sebagai Leader dan Trend Setter (bukan hanya sekedar follower) akan lebih mudah untuk dapat meraih pangsa pasar. Penetapan positioning haruslah memperhatikan aspek psikologis dari masyarakat pada pasar yang dituju, disamping aspek demografis dan geografis, karena seringkali sebuah trend lahir karena sesuai dengan life style yang diinginkan oleh masyarakat dalam target pasar yang dituju.

4.      Ciptakan Brand Equity yang kuat

Brand equity yang kuat dan citra positif sangat diperlukan dalam menjalankan usaha sebagai salah satu kunci keberhasilan untuk meraih kepercayaan publik. Citra positif dari brand suatu produk / jasa ini pada akhirnya akan meningkatkan kepercayaan konsumen untuk menggunakan produk / jasa yang ditawarkan. Hal ini sangat penting karena daya saing dan kesuksesan pemasaran suatu produk / jasa sangat ditentukan oleh pengakuan masyarakat terhadap brand dari produk / jasa tersebut.

5.      Ciptakan Citra (Image) Positif di Mata Publik

Penciptaan Citra positif dari suatu perusahaan / produsen penghasil produk / jasa sangat erat kaitannya dengan penciptaan Brand equity untuk dapat meraih kepercayaan publik. Citra positif di mata publik hanya dapat tercapai bila keseluruhan perusahaan mencerminkan citra yang ingin diposisikan tersebut, karena publik akan lebih mengakui citra yang tercermin langsung dari setiap sikap dan kegiatan suatu perusahaan.
Oleh karena itu langkah awal yang harus diupayakan adalah menanamkan dan meningkatkan keyakinan dan kepercayaan diri di dalam tubuh perusahaan itu sendiri sebagai sebuah perusahaan yang profesional. Untuk selanjutnya sebuah motto dengan citra positif dapat didengungkan ke publik sehingga pada akhirnya perusahaan dapat memperoleh pengakuan dari masyarakat luas.

2.2.2 Mengidentifikasi Pesaing

            Beberapa informasi yang dibutuhkan dalam mengidentifikasi persaingan pasar informasi tersebut bisa dilihat dari apa yang akan di lakukan oleh pesaing, apa yang sedang di lakukan, dan profil responden pesaing. Dari semua informasi tersebut kita bisa melihat perkembangan pesaing. Informasi tersebut dapat di jabarkan sebagai berikut :

a.      Apa yang pesaing sedang kerjakan dan dapat dikerjakan?
Atas dasar beberapa analisis keunggulan informasi yang kuantitatif dan faktual mengenai apa pesaing yang mampu lakukan : apa yang dipunyai atau dimiliki, apa yang sedang dilakukan dan apa hasilnya. Pendekatan yang lebih terpusat, khususnya terpusat pada area perusahaan mempunyai keunggulan kompetitif atas sumber-sumbernya. Meskipun pengumpulan data dan fakta adalah penting, tetapi yang lebih penting adalah pengevaluasian dan interpretasi atas apa yang dihasilkan.

b.      Apa yang mungkin dilakukan oleh pesaing?
Informasi yang berkaitan dengan tindakan yang akan dilakukan pesaing sangat diperlukan terutama berkaitan dengan aspek akuntansi, peluang untuk melakukan ekspansi dan aspek fungsional perusahaan. Untuk mengetahui secara jelas arah tindakan yang akan dilakukan oleh pesaing maka kita perlu memahami tujuan dan asumsi yang digunakan pesaing.

c.       Profil Responden Pesaing
kombinasi dari analisis tujuan pesaing dan asumsi-asumsi ini bersama-sama dengan kapabilitas dan strategis-strategis saat ini dapat digunakan perusahaan untuk meramalkan profil respon pesaing. Profil respon menceritakan tindakan-tindakan macam apa yang mungkin diambil pesaing dalam merespon tindakan-tindakan perusahaan itu sendiri. Secara teoritis, persoalan ini komplek seorang ekonomis menggunakan istilah variasi konjungtur mengarah pada apa yang diketahui tentang kemungkinan dan intensitas dari respon-respon pesaing. Secara khusus, variasi konjungtur adalah apa yang dipercaya mengenai hubungan antara perilaku perusahaan itu sendiri dan tindakan yang berhubungan dengan mazimize return yang akan diambil oleh pesaing.

2.2.3 Strategi Untuk Memenangkan dari Persaingan

Strategi persaingan perusahaan dapat di definisikan menggunakan beberapa dimensi yang membedakan perusahaan dalam industri yang pada gilirannya harus mengkontribusikan relatif performancenya dalam industri. Paling sedikit dimensi ini terdiri atas dua kelompok aktifitas. Komitmen sumber bisnis berisi alokasi sumber-sumber dimana wilayah fungsionalnya dipertimbangkan untuk pencapaian keuntungan bersaing dalam mencapai target pasat produk.

2.3 Persaingan IKEA dan produsen mebel/furniture  local

Para pengusaha furnitur lokal merasa tertantang dengan rencana peritel raksasa furnitur asal Swedia, IKEA, masuk ke Indonesia dua tahun lagi. Kehadiran IKEA ini akan menambah sengit peta persaingan pasar furnitur di Tanah Air.
Ketua Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia (Asmindo) Ambar Tjahyono, mengakui, selama ini, kalangan industri furnitur di Indonesia terlalu asyik menggarap dan berekspansi di pasar ekspor. Alhasil, pasar lokal tak digarap secara optimal. Tak heran, mereka gelagapan begitu menghadapi serbuan pemain furnitur dari luar negeri. "Kami baru masuk ke pasar Indonesia lima tahun lalu, sejak daya beli Eropa melemah," ujar Ambar.
Ambar menjelaskan, mau tak mau, pengusaha furnitur lokal harus lebih serius menggarap pasar lokal. Sebab, kondisi pasar di Amerika Serikat (AS) dan Eropa sedang jatuh. Jika tak menggarap pasar lokal, pebisnis furnitur lokal bisa surut. Maklum, Ambar memprediksi, penjualan ekspor tahun ini akan ikut merosot 10 persen. Sebaliknya, penjualan dalam negeri justru berpotensi meningkat 10 persen, seiring pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Nah, kondisi inilah yang menjadi daya tarik peritel furnitur asing. Menurut Ambar, selain IKEA, pasar furnitur Indonesia sudah lebih dulu digempur furnitur asal China. Menurut dia, sulit membendung serbuan furnitur luar negeri di tengah era pasar bebas seperti saat ini.
Ambar menjelaskan, kehadiran IKEA akan menjadi pesaing berat bagi para pemain lokal yang menggarap segmen menengah ke bawah. "IKEA akan bertempur dengan Olympics dan Ligna," ujarnya lagi. Ia menambahkan, menurut informasi yang ia peroleh, produk IKEA yang akan dijual di Indonesia akan diproduksi di Indonesia dan Vietnam.

Lokal tak gentar

Chief Executive Officer (CEO) PT Cahaya Sakti Multi Intraco, Eddy Gunawan, produsen furnitur merek Olympics, mengaku tidak gentar dengan masuknya IKEA. Dia mengklaim bahwa produk-produk Olympics mempunyai keunikan tersendiri. Berbeda dengan pandangan Ambar, Eddy menyatakan segmen pasar IKEA dan Olympics sesungguhnya berbeda. "Mereka menyasar kelas menengah atas, kami menyasar menengah ke bawah," ujarnya. Lagi pula, dari sisi jaringan pemasaran, Olympics tampak lebih siap. Saat ini, Olympics memiliki 3.600 jaringan penjualan di seluruh Indonesia, yang terdiri dari toko tradisional sampai gerai ritel modern seperti Carrefour, Hypermart, dan Lotte Mart.
Namun demikian, Eddy mengakui, Olympics harus berbenah demi menghadapi kehadiran pesaing baru ini, termasuk rencana kehadiran IKEA. Dus, perusahaan ini akan lebih fokus menggarap pasar yang ada dan mengerem ekspansi. Apalagi, selain harus menghadapi serbuan pemain besar furnitur, pasar lokal juga dibanjiri produk tanpa merek dari China. Justru, Eddy lebih mengkhawatirkan serbuan furnitur asal China, lantaran harganya terlalu miring.

Dalam situasi seperti itu, kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) juga berpeluang memukul daya beli masyarakat menengah bawah yang selama ini menjadi target pasar Olympics. "Target kami tahun ini bisa bertahan saja sudah bagus," ungkap Eddy tanpa menyebutkan realisasi penjualannya di tahun lalu.
Advertising and Promotion Departement Head PT Ace Hardware Indonesia Tbk, Teresa Wibowo, juga tak khawatir dengan kehadiran IKEA. Induk usaha Ace Hardware, Kawan Lama Sejahtera, adalah pengelola gerai ritel furnitur Informa Furnishings.
IKEA boleh dibilang akan menjadi pesaing Informa, lantaran menyasar segmen pasar yang serupa. Toh, Teresa menilai, kondisi seperti itu justru bisa membuat pasar bergerak. "Kami welcome terhadap kompetisi," tandas anak pertama Kuncoro Wibowo, pendiri Kawan Lama Group.

2.3.1 Sejarah IKEA

Perusahaan ini didirikanIngvar Kampradpada1943saat ia berusia 17 tahun yang sekarang sudah menjadi salah satu orangterkayadi dunia .IKEA adalah singkatan dari namanya,IngvarKamprad; tempat ia dilahirkan,Elmtaryd; dan desanya,Agunnaryd
Awalnya, IKEA menjual berbagai barang, daripulpen,dompet,bingkai foto, hinggajam tangan.Perabotanmulai masuk ke dalam daftar pada1947dan IKEA mulai merancang sendiri pada1955.Penjualan pada mulanya dilakukan melalui pos dan kemudian, sebuah toko dibuka di Älmhult yang kemudian menjadi model toko IKEA untuk selanjutnya. Pada23 Maret1963, toko IKEA pertama di luar Swedia dibuka di Asker, dekat Oslo,Norwegia.
Produk-Produk IKEA dikenal denganrancangannyayang modern dan kadang terbilang aneh. Salah satu prinsip IKEA adalah mengurangi harga dengan berbagai cara tanpa mengurangi kualitas. Hal ini bisa dilihat di toko-toko IKEA dan di katalognya dalam bentuk pertanyaan seperti "Mengapa IKEAmenjualnya tanpa dirakit?" atau "Mengapa IKEA membuat sesuatu dalam jumlah besar?"Desain tokoToko-toko lama milik IKEA biasanya sangat besar dengan cat warna biru dan aksen kuning (yang juga merupakanwarna nasionalSwedia) dan hanya memiliki sedikit kaca. Bangunan-bangunan ini biasanya dibangun berbentuk labirin dan dirancang sedemikian rupa sehingga konsumen akan berkeliling mengikuti arah jarum jam. Layout seperti ini dibuat agar konsumen menjelajah ke seuluruh bagian toko. Ini berbeda dari toko biasa di mana konsumen bebas memilih lokasi yang ia tuju. Namun demikian, beberapa jalan pintas juga dibuat untuk konsumen yang tidak ingin mengikuti alur yang telah disediakan. Sementara itu, pada toko-toko yang lebih baru, seperti yang terletak diMönchengladbach, Jerman, elemen kaca lebih banyak digunakan baik untuk estetika maupun fungsionalitasnya. Penggunaan cahaya natural juga dimaksimalkan untuk mengurangi biaya energi dan memberikan pencahayaan yang lebih baik.








BAB III

KESIMPULAN DAN SARAN

3.1  Kesimpulan

Berdasarkan kasus yang dibahas  dapat mengambil beberapa point penting dari kasus tersebut, yaitu :
1.      IKEA merupakan pesaing baru di pasar furniture dalam negri
2.      Produsen mebel local merasa tidak terancam karna masing masing memeliki keunikan.

3.2  Saran

Didalam mengahadapi persaingan pasar banyak sekali hal yang harus diperhatikan dengan adanya pesaing-pesaing khususnya persaingan dalam pasar yang sama
Adapun saran yang sebaiknya dilakukan oleh persaingan kedua produsen ini yaitu :
·         Meningkatkan kualitas daya produk dari masing-masing produk.
·         Denganmemperlihatkan keunggulan masing-masing produk atau menambahkan ciri yang khas dari masing-masing produk.














DAFTAR PUSTAKA

http://bisnisukm.com/bagaimana-cara-menghadapi-persaingan-pasar.html
http://id.shvoong.com/business-management/management/1646527-analisis-persaingan/
id.wikipedia.org/wiki/IKEA
http://m.kontan.co.id/news/ikea-masuk-persaingan-pasar-mebel-makin-sengit
http://lisaandriyanii.blogspot.in/2012/12/manajemen-pemasaran-persaingan-pasar_27.html

Rabu, 14 Oktober 2015

Perusahaan yang Bergerak dalam Bisnis Informatika. Studi Kasus: Permata Katulistiwa Technology

Selamat Pagi/ Siang/ Sore/ Malam. Kali ini saya akan membuat tulisan mengenai Perusahaan yang Bergerak dalam Bisnis Informatika. Dan perusahaan yang saya akan ulas yakni Permata Katulistiwa Technology.



Tentang Permata Katulistiwa Technology

Permata Khatulistiwa Technology adalah perusahaan yang bergerak di  bidang jasa Teknologi Informasi (TI) yang berlokasi di Jakarta - Indonesia.
Sebelumnya belum pernah ada [erusahaan yang bergerak dalam bisnis software seperti Inventory dan akuntansi berbasis website yang dapat membantu suatu perusahaan untuk menyimpan data yang besar sepanjang waktu dengan modal yang relatif kecil dan waktu online yang sedikit. Tetapi perusahaan ini telah menciptakannya. Dan sekarang software itu telah di gunakan oleh beberapa perusahaan di Indonesia.
Di samping itu kami juga memberikan beberapa jasa layanan Teknologi Informasi lainnya seperti: desain multimedia (video tutorial, company profile, dsb) dan  instalasi infrastruktur jaringan (network infrastructure) yang meliputi LAN (Local Area Network), Mikrotik dan CISCO.

Jasa Yang Ditawarkan

Jasa yang ditawarkan pada perusahaan ini adalah Jasa Pembuatan Website, Jasa Pembuatan Program, Jasa Pemasangan Jaringan, Jasa SEO dan Jasa Hardware Maintenance. Serta Software yang ditawarkan yaitu Software Inventory Manufaktur, Software Inventory dan Accounting System.

Jasa Pembuatan Web

Permata Khatulistiwa Technology memberikan layanan pembuatan web baik perorangan maupun perusahaan,dimana kami menyediakan dalam beberapa paket menarik yang sesuai dengan kebutuhan client.
Adapun Paket Web design development yang disediakan, yaitu :
- Personal
- Company
- Education and Government
- Social and networking
- Ecommerce

Jasa Pembuatan Program

Produk yang  ditawarkan meliputi :
- Web Accounting Software
- ERP (Enterprise Resource Planning)
- CRM (Customer relationship management)
- SMS Order and Broadcast Management
- Point Of Sales
- Hospital information system
- Hospital Management Web Based Software

Jasa Pembuatan Jaringan

solusi yang ditawarkan, yaitu :
- Instalasi Jaringan Fiber Optic ( Splicing, Terminasi,Gelar Kabel, Test OTDR, Setting Perangkat )
- Instalasi LAN ( UTP Backbone, UTP Client )
- Instalasi Wireless LAN, IP Camera & Voip Gateway
- Setting Internet Akses, Firewall, Bandwith Management, VPN, Proxy dan Mail Server.
- Instalasi Hotspot Area

Jasa SEO

Permatatechnology.com merupakan perusahaan penyedia jasa SEO (Search engine optimization) di indonesia yang memberikan layanan SEO terbaik dengan tim ahli yang didedikasikan khusus untuk mengoptimasi website anda. Didukung oleh tim ahli yang didedikasikan untuk penelitian dan mempelajari algoritma search engine membuat kami merupakan penyedia Jasa SEO yang terpercaya.

Jasa Hardware Maintenance

On-site Support :
A. Trouble Shooting
B. Virus Removal and Protection
C. Networking and Wireless
D. Software Installation
E. Data Recovery, Backup & Restore
F. Dan lain lainnya disesuaikan dengan nilai kontrak.

Software Inventory Manufaktur

Software Inventory Stock yang digunakan untuk pengolahan Stock Pabrikasi / Manufacture, dengan fitur-fitur sbb :
1. Inventory dikelompokkan berdasarkan Kategori Produk.
2. Purchase Order, Pembelian Barang , Nota Retur Pembelian, Purchase Invoice.
3. Sales Order, Delivery Order, Sales Invoices, Nota Retur Penjualan.
4. Hutang, Piutang.
5. Job Order, Bill Of Material (BOM).
6. Pemakaian Bahan Baku.
7. Mutasi Barang antar Gudang.
8. Laporan WIP, Stock, Kartu Stock, History Stock.
9. Laporan Keuangan ( Neraca, Rugi Laba ).
10. Bisa full Automatic Internal dan External.

Software Inventory

Software Inventory yang digunakan untuk toko-toko berbasis penjualan 2 mata uang, dengan fitur-fitur sbb:
1. Inventory dikelompokkan berdasarkan kategori produk.
2. Pembelian barang/masuk barang dan retur.
3. Penjualan barang/keluar barang dan retur
4. Cetak Invoice, surat jalan.
5. Hutang / Piutang.
6. Laporan Kartu Stock, Mutasi Stock.

Accounting System

Accounting System

Software Akutansi / General Ledger

Sofware Akutansi yang dapat digunakan untuk hampir seluruh bidang usaha, dengan fitur-fitur sbb:
1. Transaksi Jurnal  Umum.
2. Neraca dan Lampiran Neraca.
3. Rugi Laba dan Lampiran Rugil Laba
4. Buku Besar dan rekap Buku Besar.
5. Cash Flow / Alur Kas.
6. Fix Assets, etc.

Cakupan Wilayah

Jika dilihat dari profil perusahaan ini, dapat saya simpulkan bahwa perusahaan ini dapat melayani client mulai dari Dalam Negeri hingga Luar Negeri, dikerenakan belum ada perusahaan yang berbisnis dengan pelayanan yang ditawarkan oleh perusahaan ini.

Sumber : permatatechnology.com

Minggu, 21 Juni 2015

Artificial Intelligent pada Sebuah Game Engine

Artificial Intelligence adalah sebuah ilmu komputer yang menangani kasus kecerdasan buatan yang dapat dilakukan oleh komputer.AI pada game biasanya digunakan untuk NPC(non-player-characters) jadi NPC ini adalah dia bergerak secara otomatis tanpa kita kendalikan sehingga NPC ini dapat di set menjadi lawan atau kawan sehingga permainan menjadi lebih hidup tanpa harus ada player yang dapat memainkannya,AI itu sendiri sebuah kumpulan yang mana berisikan teknik-teknik / algoritma khusus untuk menyelesaikan sebuah permasalahan.

Game Engine adalah suatu software yang digunakan untuk membuat game. Fungsi utama dari Game Engine adalah sebagai renderer grafik 2D maupun 3D,  physics engine, pengatur audio, scripting, animasi game, AI (Artificial Intelligence), networking, streaming, pengaturan memori, localization support, dan pengaturan grafik. Satu Game Engine bisa untuk membuat berbagai tipe game, dan bisa memudahkan “port”  games ke console lain.

Contoh – contoh Game Engine
Game engine biasanya datang dengan berbagai macam jenis dan ditujukan untuk berbagai kemampuan pemrograman.

Ada 3 tipe game engine yang ada saat ini, diantaranya :

1. Roll-your-own game engine Banyak perusahaan game kecil seperti publisher indie biasanya menggunakan engine-nya sendiri. Mereka menggunakan API seperti XNA, DirectX atau OpenGL untuk membuat game engine mereka sendiri. Di sisi lain, mereka kadang menggunakan library komersil atau yang open source. Terkadang mereka juga membuat semuanya mulai dari nol. Biasanya game engine tipe ini lebih disukai karena selain kemungkinan besar diberikan secara gratis, juga memperbolehkan mereka (para developer) lebih fleksibel dalam mengintegrasikan komponen yang diinginkan untuk dibentuk sebagai game engine mereka sendiri. Kelemahannya banyak engine yang dibuat dengan cara semacam ini malah menyerang balik developernya. Tower Games Studio membutuhkan satu tahun penuh untuk menyempurnakan game engine-nya, hanya untuk ditulis ulang semuanya dalam beberapa hari  sebelum penggunaannya karena adanya bug
kecil yang sangat mengganggu.

2. Mostly-ready game engines Engine ini biasanya sudah menyediakan semuanya begitu diberikan pada developer/programer. Semuanya termasuk contoh GUI, physiscs, libraries model, texture dan lain-lain. Banyak dari mereka yang sudah benar-benar matang, sehingga dapat langsung digunakan untuk scripting sejak hari pertama. Game engine semacam ini memiliki beberapa batasan, terutama jika dibandingkan dengan game engine sebelumnya yang benar-benar terbuka lebar. Hal ini ditujukan agar tidak terjadi banyak error yang mungkin terjadi setelah sebuah game yang menggunakan engine ini dirilis dan masih memungkinkan game engine-nya tersebut untuk mengoptimalkan kinerja game-nya. Contoh tipe game engine seperti ini adalah Unreal Engine, Source Engine, id Tech Engine dan sebagainya yang sudah sangat optimal dibandingkan jika harus membuat dari awal. Dengan hal ini dapat menyingkat menghemat waktu dan biaya dari para developer game.

3. Point-and-click engines Engine ini merupakan engine yang sangat dibatasi, tapi dibuat dengan sangat user friendly. Anda bahkan bisa mulai membuat game sendiri menggunakan engine seperti GameMaker, Torque Game Builder dan Unity3D. Dengan sedikit memanfaatkan coding, kamu sudah bisa merilis game point-and-click yang kamu banget. Kekurangannya terletak pada terbatasnya jenis interaksi yang bisa dilakukan dan biasanya hal ini mencakup semuanya, mulai dari grafis hingga tata suara. Tapi bukan berarti game engine jenis ini tidak berguna, bagi developer cerdas dan memiliki kreativitas tinggi, game engine seperti ini bisa dirubah menjadi sebuah game menyenangkan, seperti Flow. Game engine ini memang ditujukan bagi developer yang ingin menyingkat waktu pemrogramman dan merilis game-game mereka secepatnya.

Macam-macam Game Engine :

1. RAGE
Merupakan kependekan dari Rockstar Advanced Game Engine. RAGE telah dipakai oleh Rockstar untuk membuat game-game besar seperti GTAV. Bersifat proprietary.

2. Unreal Engine
Pilihan bagi para indie developer karena sifatnya yang bersifat freeware dan menjadi propietary jika ingin mendapatkan fitur tambahan (pro). Game yang telah dirilis menggunakan engine ini antara lain : Unreal Tournament, seri Gears of War, seri Mass of Effects, Medal of Honor : Airborne, dan Outlast.

3. CryEngine
Merupakan game engine yang dikembangkan oleh Crytek. Telah merilis berbagai game seperti seri Crysis dan Far Cry. Tetapi game engine ini sangat berat untuk kelas pc yang mempunyai spek rendah sehingga sering dijuluki “Cry engine make me cry”.

4. Anvil, Distrupt, Dunia, Jade, dan LyN
Merupakan game engine yang dikembangkan oleh Ubisoft, tentunya game-game keluarannya merupakan seri Prince of Persia, Tom Clancy, Assassin’s Creed, dll.

5. Frostbite
Terkenal setelah seri Battlefield menjadi game yang katanya game first-person shooter terbaik, menurut sebagian orang.

6. HPL Engine
Game engine ini terkenal dari seri game horor keluarannya, seperti Penumbra (Overture, Black Plague, Requiem) dan Amnesia (The Dark Descent, A Machine For Pigs)

7. Unity
Game-game keluarannya lebih sering menuju ke aplikasi dan game-game kecil. Tapi keunggulan tersendirinya adalah fleksibilitas dan bahasa yang digunakan lumayan mudah (C# dan JavaScript). Game horor keluaran Digital Happiness yaitu DreadOut yang notabene dibuat oleh anak bangsa dikembangkan oleh Unity. Angkot The Game mungkin juga dikembangkan oleh Unity. Game-game lainnya adalah Slender, Temple Run, Bad Piggies, dsb.

8. SAGE, W3D
Jika anda pernah memainkan game-game seri Command & Conquer maka game itu di buat menggunakan game engine SAGE. Versi awal dari SAGE adalah W3D yang dikembangkan oleh Westwood Studios. Sekarang, versi terbaru dari engine ini adalah SAGE 2.0 yang dikembangkan oleh Westwood Studios dan Electronic Arts Los Angeles.

9. Source Engine
Game engine ini lebih banyak digunakan dalam game genre fps. Dengan ini maka game-game yang dikeluarkannya adalah seri Counter Strike, Half Life, Portal, Left 4 Dead, dan The Stanley Parable.

Sumber :

https://en.wikipedia.org/wiki/Game_engine
https://en.wikipedia.org/wiki/Artificial_intelligence_%28video_games%29
http://pratama-info.blogspot.com/2015/06/artificial-intelligent-pada-sebuah-game.html#more
http://youinuniverse.blogspot.com/2015/04/artificial-intelligence-game-engine.html

Story Board Papan Goyang

Papan Goyang ini merupakan sebuah permainan simple berbasis Blender. Ya, game ini menggunakan software Blender dalam teknik pembuatan gamenya maupun logika yang dipakai pada game ini. Gamenya sederhana dimana didalam game ini ada sebuah papan yang berbentuk seperti labirin dengan beberapa rintangan didalamnya dan ada 3 buah lubang skor dan juga sebuah bola yang berfungsi sebagai aktor dalam permainan ini. Berikut tampilannya


Nah, papan yang ada bisa kita goyangkan untuk menggerakkan bolanya, dimana masing-masing lubang memiliki rintangan sebelum kita bisa mencapai lubang tersebut. Untuk lubang yang kiri dengan tantangan yang cukup simpel dengan skor 80 merupakan baling-baling yang bergerak dimana jika kita salah melangkah bola akan terbawa oleh baling-baling tersebut. Untuk lubang yang tengah dengan skor 90 merupakan rintangan yang tidak bergerak hanya berbentuk labirin. Dan yang terakhir adalah lubang sebelah kanan dengan skor 100. Rintangan untuk lubang ini cukup rumit dimana ada 2 baling-baling kecil yang bergerak, dimana berbeda dengan rintangan skor 80 hanya memiliki 1 baling-baling besar didalamnya. Jika user memasuki salah satu dari lubang tersebut maka user akan mendapatkan pesan skor yang didapat oleh user itu sendiri.

Senin, 08 Juni 2015

Teknologi Game dan Bisnis Game Dalam Game Komputer 0

Teknologi Game
Game/permainan adalah sesuatu yang sangat digemari oleh anak-anak hingga orang dewasa. Game berarti “hiburan”. Permainan game juga merujuk pada pengertian sebagai “kelincahan intelektual” (intellectual playability). Sementara kata “game” bisa diartikan sebagai arena keputusan dan aksi pemainnya. Ada target-target yang ingin dicapai pemainnya. Kelincahan intelektual, pada tingkat tertentu, merupakan ukuran sejauh mana game itu menarik untuk dimainkan secara maksimal.
Beberapa waktu lalu istilah “game” yang dalam bahasa Indonesia adalah “permainan” identik dengan anak-anak  selaku pemain. Tentunya dalam permainan itu suatu kegiatan yang dilakukan oleh anak-anak yang menurut mereka itu dapat menyenangkan hati mereka. Segala bentuk kegiatan yang memerlukan pemikiran, kelincahan intelektual dan pencapaian terhadap target tertentu dapat dikatakan sebagai game. Tetapi yang akan dibahas pada kesempatan ini adalah game yang terdapat di komputer, baik off line maupun online.
Saat ini perkembangan games di komputer sangat cepat. Para pengelola industri game berlomba-lomba untuk menciptakan game yang lebih nyata dan menarik untuk para pemainnya. Hal inilah yang membuat perkembangan games di komputer sangat cepat. Sehingga games bukan hanya sekedar permainan untuk mengisi waktu luang atau sekedar hobi. Melainkan sebuah cara untuk meningkatkan kreatifitas dan tingkat intelektual para penggunanya.
Aplikasi games dapat dijalankan pada berbagai platform. Beberapa platform media yang bisa dijadikan pilihan untuk advergames adalah :
  1. Personal Computer
berupa aplikasi games pada PC. Games ini dijalankan pada personal computer. Pada media Personal Computer, durasi waktu penayangan adalah tidak terbatas, selama games tersebut bagus dan mampu menghibur audience/pemain, maka selama itulah tingkat kemungkinan untuk dilihat audience akan semakin tinggi. Pembuatan Games ini biasanya menggunakan Language C++ / C#, membutuhkan waktu 3-6 bulan tergantung dengan kompleksitas games tersebut.
  1. Web Based Games.
Yaitu aplikasi games yang diletakkan pada server di internet dimana audience/pemain hanya perlu menggunakan akses internet dan browser untuk mengakses games tersebut. Corporate yang memiliki keinginan mengumpulkan komunitas internet dan sekaligus memperkenalkan product/brandnya kepada komunitas Internet sangat cocok memilih media games online internet ini. Pilihan ini banyak digunakan karena dapat meningkatkan traffic pada suatu website Bila games yang dibutuhkan simple maka diperlukan waktu pengembangan yang relative lebih singkat 1-2 bulan.
  1. SmartPhones/PocketPC.
Aplikasi games yang jalan pada mobile devices bersistem operasi Windows Mobile 2003/2004 ataupun windows mobile 5.0. Product yang memiliki target market status ekonomi A,B dan karakter pengusaha/ eksekutif muda sangat cocok apabila menggunakan media PocketPC/SmartPhones sebagai bagian aktivitas kegiatan advertising. Games bertemakan strategi ataupun simulasi bisnis pada umumnya lebih disukai oleh orang-orang golongan ini. Waktu pengembangan biasanya memerlukan waktu 3-6 bulan tergantung dengan kompleksitas games tersebut
  1. CellPhones / Mobile Phones.
Aplikasi games untuk cell-phones atau mobile phones sebenarnya bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan potensial pelanggan dengan golongan Status Ekonomi Responden A,B dan C. Produk yang memiliki target golongan ABG, remaja, anak kuliah, eksekutif muda sangat tepat menggunakan media ini, mengingat pada golongan inilah mereka suka sekali mencoba dan mengeksplorasi features aplikasi yang tersedia pada mobile/cellphones mereka. Mereka biasanya aktif mencari aplikasi bersifat fun atau game yang dapat mengisi waktu senggang mereka. Waktu pengembangan untuk membuat aplikasi pada devices ini relative lebih pendek yaitu 1-3 bulan tergantung dengan kompleksitas games tersebut.
Istilah Yang Digunakan Dalam Mengartikan Game  :
  1. Board Games (Permainan Papan)
Game pada katagori ini membutuhkan suatu papan yang terbagi dalam sektor-sektor tertentu (dengan garis-garis) dan didalamnya terdapat sejumlah alat main yang dapat digerakkan. Termasuk dalam katagori ini adalah catur.
  1. Card Games (Permainan Kartu)
Games ini akan memanfaatkan simbol dari 52 kartu yang terbagi dalam dua faktor : suit (4 nilai) dan rank (13 nilai). Permainan akan dilakukan sekitar bagaimana membuat kombinasi dari 52 kartu tersebut.
  1. Athletic Games (Permainan Atletik)
Permainan games jenis ini lebih cenderung pada penggunaan fisik dari pada mental. Aturan game dibuat dengan keharusan pemain untuk melakukan sejumlah aksi tertentu.
  1. Children Games (Permainan Anak)
Aktifitas seperti berlari, sembunyi, melempar dan menangkap adalah menjadi ciri utama game anak-anak. Umumnya game ini menekankan pada aktifitas kelompok sebagai latihan untuk berkehidupan social.
  1. Computer Games (Permainan Komputer)
Game ini dimainkan lewat bantuan alat komputer. Terdapat 5 alat yang dapat dikategorikan sebagai komputer, yaitu :
*           Expensive dedicated machine, dioperasikan dengan koin untuk memainkannya
*           Inexpensive dedicated machine, disebut juga dengan hand held machine.
*           Multiprogram home, seperti Nintendo termasuk dalam kelompok komputer ini.
*           Personal computer
*           Mainframe computer
Jenis-Jenis Game :
  1. Fun Games :
Permainannya seperti skate board, bilyard, catur, puzzle, tetris, golf, Windows Entertainment Pack Games dan semua permainan yang animasinya sedikit dan pembuatannya relatif mudah. Permainan semacam ini terlihat mudah dari segi grafiknya tetapi biasanya sulit dalam algoritma.
  1. Arcade Games :
Semua permainan yang mudah dimengerti, menyenangkan dan grafiknya bagus walau biasanya sederhana. Pengertian mudah dimengerti dan menyenangkan dikarenakan permainan ini hanyalah berkisar pada hal-hal yang disenangi umum seperti pukul memukul, tembak menembak, tusuk menusuk, kejar mengejar dan semua yang mudah dan menyenangkan.
Yang termasuk kedalam permainan jenis ini adalah Prince of Persia, Street Fighter, Golden Axe, Grand Prix, Robocop.
  1. Strategic Games :
Biasanya permainan strategi perang atau bisa juga permainan lain tetapi tetap saja memerlukan strategi untuk memenangkannya seperti startegi bisnis dan strategi politik.
  1. Adventure Games :
Terbagi atas tiga macam yaitu petualangan biasa (Multi Layered Adventur), Dungeon-Underworld Adventure (3D Adventure) dan Roll Playing Game Adventure. Grafik jenis permainan ini benar-benar sulit. Contoh beberapa permainan jenis ini adalah Space Quest IV, Labyrinth of Word, War II dan Diablo.
  1. Simulation Games :
Dari semua jenis permainan yang ada, masing-masing memiliki tingkat kesulitan dan kemudahannya, jika bukan algoritmanya maka akan mudah dalam hal animasinya, akan tetapi games simulasi bisa disebut sebagai jenis permainan yang paling sulit, baik algoritma pembuatannya maupun animasinya. Permainan jenis ini juga yang paling membuat pusing dibandingkan dengan permainan jenis lainnya. Algoritmanya sangat sulit sebab harus memperhitungkan semua kejadian dalam kondisi sebenarnya. Berbagai efek animasi yang dibuat tidak cukup bermodalkan ahli grafik dan algoritma saja, tetapi sedikitnya harus mengerti persoalan matematika, teknik dan fisika. Contoh permainan jenis ini adalah Stellar7, F-15 Strike Eagle, Flight Simulator 98, F-14 Tomcat, F-16 Falcon, Jet Fighter.
Sumber :
http://faris6593.blogspot.com/2014/03/pengenalan-pengertian-teknologi-game-dan-esrb.html
https://witanduty.wordpress.com/6/

Jumat, 20 Maret 2015

RESENSI GRAFIK KOMPUTER MENGENAI FOTOREALISME, ANIMASI DAN VIDEO GAME

RESENSI GRAFIK KOMPUTER MENGENAI FOTOREALISME, ANIMASI DAN VIDEO GAME

Kelas             : 3IA04
Anggota        : Fadli Syukri Zaidan           (52412633)
                         Hilman Zuhdi                     (53412486)
                         Imam Reza                         (53412639)
                         Luffi Adam                         (54412256)
                         Radhi Al-Hamid                 (55412856)

       A.   FOTOREALISME





Photographer: Elizabeth Taylor Fredsen
Date taken: Frebuary 2015
Camera and lens: Nikon D800, Nikkor 24-120mm f/4 ED VREXPOSURE: 1/400 second at f/4. ISO 64
Lighting: Matahari di belakang model pasangan, 42 inch refelctor bouncing light diarahkan ke wajah model.
POST-CAPTURE: penggunaan Photoshop CC untuk menghapus asisten fotografi yang berada di dekat model dari gambar akhir, yang mana dilakukan dengan cara menggabungkan 2 buah foto, foto pertama dengan adanya model wanita dan yang satu lagi yang tidak ada model wanitanya.
Bagian bawah dari foto tersebut juga diberi penerangan. Gambar diatur sedemikian rupa komposisinya agar menghasilkan gambar yang lebih nyata, pada bagian es dijernihkan, dan diberi efek hangat pada bagian kulit sampai pada gaun yang dikenakan diberikan cahaya biru agar menyatu dengan latar belakang es.

Foto terlihat lebih realistis pada bagian es,

      B.   VIDEO GAME



Nama Game              : Pro Evolution Soccer 2010
Produksi                    : KONAMI
Genre                         : Sport
Teknologi                  : Motion Capture(menggunakan baju khusus)
Platforms Current    :Microsoft Windows, Xbox 360, Xbox One, PlayStation 3, PlayStation 4, PlayStation Portable, Nintendo 3DS, iOS, Android
Notable past systems:
PlayStation, GameCube, Xbox, Game Boy Advance, Nintendo DS, Windows Phone 7, PlayStation 2, Wii

Pada video game ini menggunakan teknologi motion capture. Cara kerja motion capture mewajibkan setiap pemain menggunakan baju khusus untuk merekam pergerakan pemain yang nantinya direkam kedalam komputer. Pada baju tersebut terdapat banyak bola-bola kecil pada beberapa titik badan aktor. Terdapat juga penggunaan banyak kamera yang ditempatkan di berbagai sisi lapangan untuk menangkap gerak pemain dari sudut pandang yang berbeda.

Motion capture menangkap pergerakan seperti cara berlari, menggiring bola, menendang bola, menangkap bola, dll yang terdapat pada permainan sepak bola sesungguhnya. Cara ini digunakan untuk menyerupakan antara pemain asli dengan pemain pada saat berada didalam game.

Tahap selanjutnya adalah tugas designer untuk mengimplementasikannya  kedalam komputer. Designer membuat setiap detail lekuk badan pemain menjadi lebih realistis kedalam game. Pengaturan bayangan juga diberikan untuk memberi kesan relistis.



      C.   FILM ANIMASI

Sekuel trilogy The Hobbit



Film asal mula dari sekuel trilogy The lord of the ring ramai dibincangkan khalayak karna efek visual yang berbeda dari biasanya. Dari kabar yang beredar the hobbit juga mengundang banyak kecaman dari canggihnya visualisasi.

#RED EPIC CAMERA

Camera video ini mampu menghasilkan video dengan resolusi 5K dan mampu merekan gambar hinggga 120 fps dan memiiki HDRxTM mode, yang merupan teknologi HDR tertingi saat ini.
Pada sekuel ini, the hobbit merekam filmnya dalam fomrat 3D dengan 48fps, salah satu yang tertinggi dibanding film pada umumnya.

# 3D Camera Rigs

Alat yang mampu menggabungkan 2 buah kamera ke dalam satu #D sistem untuk menghasilkan gambar yang seperti lebih dalam karna semakin tajamnya range view dari kamera itu sendiri

Hasilnya adalah sensasi seperti melihat langsung ke dalam film itu sendiri, dengan banyaknya frame pada setiap detiknya mampu memprduksi gambar yang lebih halus, lebih detail.


Motion Capture

Teknologi motion capture sepertinya sudah tidak dapat dipisahkan dari perfilman masa kini. Menghadirkan suatu mahkluk baru yang dapat berperilaku dan bergerak seperti manusia pastinya akan sangat sulit jika dilakukan full dengan komputer untuk itu digunakan motion capture, dimana kali manusia diberikan pakaian khusus dengan beberapa titik titik yang dijadikan patokan yag nantinya di proyeksi secara visual menjadi makhuk baru.


(proses pengambilan motion capture )
Green screen, juga sangat berpegaruh, keterbatasan dalam hal lokasi terutama pada film yang bergenre adventure pasti menggunakan teknologi ini. Dimana latar belakang akan disisipkan disemua bidang latar yang bewarna hijau.




Minggu, 08 Maret 2015

Unity 3D



Selamat siang, saat ini saya telah berada di semester 6. Dimana semester ini merupakan semester yang banyak orang katakan merupakan semester yang cukup sibuk. Pada semester ini saya tetap mendapatkan mata kuliah softskill. Mata kuliah ini bernama Pengantar Teknologi Game. Tugas pertama saya menrupakan membuat tulisan mengenai Unity 3D.


Unity 3D merupakan sebuah software pendukung dalam pembuatan game, arsitektur bangunan dan simulasi. Unity bisa juga digunakan untuk games PC dan games online. Namun pada games online, unity tidak bisa berperan sendirian, melainkan butuh plugin  bantuan yaitu Unity Web Player yang fungsinya sama dengan Flash Player pada browser. Bahasa pemrograman yang cocok untuk unity adalah Java Script, Cs Script dan BOO Script. Dalam unity terdapat beberapa fitur, yaitu Rendering, Scripting, Asset Tracking, Platforms, Asset Store, serta Physics.
Untuk masalah download, software ini bisa di download secara berbayar ataupun gratis. Jika kita mendownload yang berbayar, maka fitur yang disediakan akan lengkap tanpa terkecuali. Namun untuk seorang pemula ada baiknya download yang versi gratis terlebih dahulu, jika sudah mahir dan akan membuat sesuatu yang lebih wah, baru download yang berbayar untuk memenuhi sesuai keinginan.

Referensi
http://unity3dindo.forumid.net/t5-mengenal-lebih-dalam-tentang-unity3d

Selasa, 03 Maret 2015

Membuat Objek Rumah Menggunakan Blender


      I.        Latar Belakang
Blender adalah perangkat lunak untuk grafis 3 dimensi yang gratis dan populer di kalangan desainer.
Blender dapat digunakan untuk membuat animasi 3 dimensi. Perangkat lunak ini juga memiliki fitur untuk membuat permainan. Blender tersedia untuk berbagai sistem operasi, seperti:
Perangkat lunak ini berlisensi GPL dan kemudian kode sumbernya tersedia dan dapat diambil siapa saja.
Di Blender juga tersedia Game Engine, mesin untuk membuat game menggunakan logic bricks. Dan ada juga Cycles render.
Serta dalam aplikasi ini terdapat plug-in bantuan yang bernama archimesh. Sehingga dalam membuat suatu bangunan dapat dengan mudah.

    II.        Rumusan Masalah

1.    Apa saja fitur-fitur yang terdapat pada blender?
2.    Apa yang dimaksud dengan  Archimesh?
3.    Bagaimana membuat bangunan dengan menggunakan plug-in bantuan Archimesh?
  
   III.        Pembahasan

A.            Fitur-fitur pada Blender
·           Model: Obyek 3D tipe, termasuk jerat poligon, permukaan NURBS, Bezier dan kurva B-spline; multiresolusi patung kemampuan; Modifier stack deformers; model Mesh; Python Scripting
·           Rigging: Skeleton kode ciptaan; Skinning; lapisan Bone; B-splines interpolated tulang
·           Animasi: animasi editor non-linear; Vertex framing kunci untuk morphing, animasi Karakter berpose editor; deformers animasi, pemutaran Audio; sistem kendala animasi
·           Rendering: raytracer inbuilt; oversampling, blor gerak, efek pasca produksi, ladang, non-square pixel, lapisan Render dan melewati; Render baking ke peta UV, Efek termasuk halo, suar lensa, kabut, vektor motion-blur proses pasca- , dan proses pasca-defocus; Ekspor naskah untuk penyaji eksternal
·           UV unwrapping: Laurent dan metode Berdasarkan Sudut unwrapping; unwreapping berdasarkan jahitan; falloff proporsional mengedit peta UV
·           Shading: membaur dan shader specular; Node editor; hamburan Bawah, shading Tangent; peta Refleksi
·           Fisika dan Partikel: sistem Partikel dapat dilampirkan ke mesh objek; simulator Fluida; solver Realtime tubuh lembut
·           Imaging dan Komposisi: multilayer OpenEXR dukungan; filter node komposit, konverter, warna dan operator vektor; 8 mendukung prosesor; sequencer realtime dekat; Bentuk gelombang dan U / V menyebar plits
·           Realtime 3D/Game Penciptaan: editor grafis logika; Bullet Fisika dukungan Perpustakaan; jenis Shape: polyhedron Convex, kotak, bola, kerucut, silinder, kapsul, majemuk, dan mesh segitiga statis dengan mode auto penonaktifan; tabrakan Diskrit; Dukungan untuk kendaraan dinamika; Mendukung semua modus pencahayaan OpenGL; Python scripting; Audio
·           Lintas Platfrom dengan GUI OpenGL seragam pada semua Platfrom ,siap untuk digunakan untuk semua versi windows (98, NT, 2000, XP), Linux,OS X , FreeBSD, Irix, SUN dan berbagai Sistem Oprasi lainnya .
·           Kualitas tinggi arsitektur 3D yeng memungkinkan penciptaan cepat dan efisiens .
·           Lebih dari 200.000 download (pengguna) dari seluruh dunia
·           Diekseskusi berukuran kecil, dan distribusi rendah


B.    Pengertian Archimesh

Archimesh merupakan arsitektur bantuan pada aplikasi blender. Dalam archimesh kita dapat dengan mudah membuat suatu ruangan, karena telah disediakan fitur bagian dari ruangan. Seperti tembok, pintu, anak tangga hingga lampu ruangan.
Namun dengan adanya plug-in bantuan seperti ini tidak serta merta sangat mudah dalam membuat suatu ruangan, karena dibutuhkan kejelian dan ketepatan letak dalam meletakkan bagian-bagiannya.


C.    Cara Membuat Ruangan dengan Menggunakan Blender

Gambar  1 merupakan tampilan dari fitur-fitur yang terdapat pada archimesh, yang mana sebelumnya telah dijelaskan. Disana terdapat beberapa fitur seperti:
1.    Room atau Tembok
2.    Column atau Tiang Penyangga
3.    Door atau Pintu
4.    Window atau Jendela
5.    Cabin atau Lemari Kecil
6.    Shelves atau Rak
7.    Stairs atau Anak Tangga
8.    Roof atau Genteng
9.    Auto atau Pembolongan Tembok Otomatis
  Gambar 1  





 
           Gambar 2
Gambar diatas  merupakan Room Generator atau window untuk mengatur tembok dalam pembuatan ruangan. Disana kita bisa mengatur tinggi, tebal serta panjang dari temboknya.
       
                        Gambar 3
Tampilan diatas merupakan hasil dari pembuatan bagian tembok suatu ruangan, dimana dapat dilihat terdapat 2 ruangan yang berukuran berbeda. Dalam membuat ruangan kecil tambahan seperti diatas sangat diperlukan ketepatan, dengan cara:
1.   Ubah blender ke Edit Mode dengan menekan tombol Tab pada keyboard
2.   Lalu pilih vertex select pada menu bar bagian bawah, tandai dimana kita akan menambahkan tembok, lalu tekan Shift+S dan pilih Cursor to Selected
3.   Selanjutnya kita tinggal mengklik fitur Room pada tool Archimesh
         Gambar 4
Window diatas digunakan untuk mengatur mulai dari tebal, panjang, lebar hingga tinggi dari pintu yang kita buat. Disana terdapat juga posisi terbuka, model pintu dan jenis pegangan pintu, sehingga kita bisa membuat pintu sesuai dengan keinginan kita.
              Gambar 5
Tampilan diatas merupakan hasil jadi dari pembuatan pintu, dan untuk membukanya cukup dengan cara menandai daun pintunya, lalu tekan R pada keybord lalu gerakkan kursor. Disini menggunakan posisi terbuka ke kanan. Untuk membuat tembok bolong secara otomatis gunakan Objek Mode lalu tandai bagian tembok yang akan dibuat bolong, lalu klik fitur Auto pada Tool Archimesh.
                                     Gambar 6
Tampilan diatas merupakan hasil jadi dari ruangannya, dimana terdapat pintu, jendela, hingga genteng yang menutupi ruangan kecil tambahan disamping.
                                                          Gambar 7
Window diatas merupakan window yang digunakan untuk memodifikasi objek yang telah kita buat, seperti halnya warna, bagian yang bergaris kuning merupakan node yang digunakan untuk membuat warna pada objek yang kita tandai sebelumnya.
                                                         Gambar 8
Ini merupakan hasil jadi dari rungan yang saya buat. Hasilnya ini menggunakan Render Result supaya warna yang sebelumnya kita tambahkan pada objek akan terlihat.


  IV.        Kesimpulan dan Saran
A.    Kesimpulan
Dari pembahasan diatas maka saya dapat menyimpulkan:
1.  Blender merupakan perangkat lunak untuk membuat objek 3D yang sangat lengkap fitur-fiturnya daripada perangkat lunak lainnya. Sehingga dalam membuat suatu ruangan kita tidak perlu bersusah payah dalam membuatnya.
2.   Archimesh merupakan tool bantuan dalam membuat ruangan pada blender, karena didalamnya sudah terdapat fitur bagian dari suatu bangunan.
3.   Dengan menggunakan blender sangat mudah jika ingin membuat objek 3D.

B.    Saran
Saran saya kepada siapapun yang akan membuat objek menggunakan blender sangatlah penting jika sebelum membuat objek itu sendiri, perlu adanya pemahaman tersendiri mengenai blender itu sendiri, seperti keunggulan, kekurangan hingga fitur-fitur didalamnya. Sehingga nantinya tidak berhenti ditengah jalan saat membuat objek yang diinginkan, dikarenakan apa yang dibutuhkan tidak tersedia.



Daftar Pustaka

 

Sample text

Sample Text

Sample Text